Bahaya Narkoba Polda Jateng Datangi Pingit
Pringsurat - Generasi muda harus diselamatkan dari bahaya narkotika dan obat-obatan berbahaya. Itulah salah satu ungkapan yang sering kita dengar terkait dengan kesungguhan pemerintah dalam memerangi Narkoba. Bahkan menurut berbagai sumber peredaran narkoba sudah melintas batas usia, status dan strata sosial. Mengingat betapa besar resiko bahaya narkoba utamanya bagi generasi muda, maka Polda Jateng mengadakan sosialisasi bahaya Narkoba dikalangan masyarakat dan pelajar.
Pada Jumat, 25 Januari 2019 Dit.Res. Polda Jateng mengadakan sosialisasi bahaya Narkoba di SMK Negeri Pringsurat yang diikuti oleh 135 siswa dari berbagai kelas dan kompetensi kejuruan. Pemateri pada kegiatan ini adalah Kompol Ririn Supriyanti, S.H. dan Kompol Muh. Imron, S.H. Dalam paparan keduanya menyatakan bahwa saat ini Indonesia sudah menjadi salah satu negara tujuan peredaran narkoba. Hal ini salah satunya karena letak geografis dan demografi Indonesia dengan populasi lebih dari 250 juta penduduk menjadi lahan basah bagi para produsen dan pengedar narkoba.
Oleh karena itu menjadi penting peran semua elemen dibarengi tekad yang kuat untuk mengatakan "TIDAK" pada narkoba. Sebab sekali terjerumus akan sangat susah untuk kembali dan bangkit dari kecanduan narkoba. Sementara itu kepala SMK Negeri Pringsurat Imam Syafii, S.TP yang diwakili Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Suryanto, S.Pd.I menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Polda Jateng yang telah berkenan menjadikan SMK Negeri Pringsurat sebagai tempat sosialisasi bahaya narkoba, mengingatkan sekarang ini untuk membangun generasi muda yang tangguh dan berkarakter, dibutuhkan peran serta tidak hanya warga sekolah tetapi termasuk aparat penegak hukum dalam memberikan pencerahan kepada para siswa.
Author : Yakub Nugraha, S.T
1 Komentar
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pengumuman Kelulusan TA 2022/2023
Pengumuman Kelulusan SMK Negeri Pringsurat Tahun Pelajaran 2022/2023 Dalam rangka efektivitas penyelenggaraan pembelajaran berkaitan dengan kelulusan peserta didik SMK Negeri Pringsu
SMK NATT menjadi Sekolah Ramah Anak
Deklarasi sekolah ramah anak adalah bentuk pernyataan tentang kesiapan suatu instansi pendidikan untuk menerapkan sekolah yang ramah pada anak. Biasanya, deklarasi dihadiri seluruh lemb
Sertijab Pengurus OSIS
OSIS adalah organisasi intra sekolah yang berada di dalam satuan pendidikan tertentu baik tingkat SLTP (SMP dan MTs) maupun SLTA (SMA, SMK, MA). Organisasi ini memiliki arah dan tujuan
SMK Negeri Pringsurat Memperingati Hari Guru
Tanggal 25 November merupakan hari guru nasional. Banyak sekolah sekolah yang merayakan hari guru dengan acara yang beragam.Di SMK NEGERI PRINGSURAT ini memperingati hari guru dengan be
SMK NATT Lagi Nyantri
SELAMAT HARI SANTRI NASIONAL 2022 Pada tanggal Sabtu 22 Oktober 2022 ditetapkan memperingati Hari Santri Nasional. Penetapan Hari Santri Nasional berdasarkan keputusan Presiden Nomor 2
Pemilu Yuk !!
Pada hari Rabu tanggal 19 Oktober 2022, SMK Negeri Pringsurat melakukan pemilihan Ketua OSIS untuk periode 2022/2023. Pemilihan Ketua OSIS seperti nyatanya pemilihan yang dilakukan di K
Ada Guru Baru di SMK NATT
Tanggal 3 Oktober 2022 Program keahlian DKV (Desain Komunikasi Visual) di SMK Negeri Pringsurat kedatangan guru tamu dari perusahaan JD Creativa Temanggung (illustrator, desainer, owner
OUTBOND UNTUK CHARACTER BUILDING DAN TINGKATKAN KERJASAMA
SMK Negeri Pringsurat sebagai salah satu lembaga pendidikan yang di dalamnya terdapat kepala sekolah, guru-guru, pegawai tata usaha, dan murid-murid memerlukan adanya pengel
Kapolsek Sosialisasi Penerimaan Polri
Pringsurat - Kapolsek Pringsurat beserta tim melaksanakan sosialisasi Penerimaan Calon Anggota Polri kepada warga sekolah SMK Negeri Pringsurat. Dengan tetap mematuhi protokol Kesehatan
SMK Negeri Pringsurat Melakukan Akreditasi Institusi
Pringsurat - Selama dua hari (23 - 24 April 2019), Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN S/M) Provinsi Jawa Tengah lakukan penilaian terhadap SMK Negeri Pringsurat. Tim A
http://cares-your-health.blogspot.com